Selasa, 08 Maret 2011

M.Zamronuddin,Satpam Pabrik Yang Berjiwa Kemanusian

90 Kali Donor Darah Dapat Penghargaan Dari Gubernur

PEKALONGAN-Sosok M Zamronudin (48) warga desa Simbang Wetan kecamatan Buaran kabupaten Pekalongan terlihat sederhana,setiap hari lelaki yang berambut cepak ini bekerja dipabrik pewarna kain yaitu PT Indratek.
Pria yang supel dengan tamu-tamunya ini mempunyai jiwa kemanusian yang baik,buktinya selama ini dia telah menyumbangkan donor darahnya kepada siapapun sebanyak 90 kali.
Zamronuddin menceritakan,awalnya pada tahun 1980 dia melihat ada sesorang yang tidak dikenal mengalami kecelakaan dijalan,darahpun mengocor deras sehingga korbanpun tidak bisa apa-apa.Zamronuddin dengan perasaan ihklas menolong korban yang sedang sekarat itu hingga dibawa ke rumah sakit.
Setelah masuk rumah sakit,ternyata korban membutuhkan darah yang cukup,kebetulan golongan darah antara korban dan dirinya sama yaitu golongan darah A.
Dengan kerendahan hati,akhirnya Zamronuddin menyumbangkan darah yang ada pada tubuhnya.berkat usaha dan mukzizat dari Allah,korban kecelakaan tersebut sadar dan bisa pulih kembali.
Sejak itulah pria yang hobi memelihara binatang melata itu terus berupaya kepada siapapun yang membutuhkan darahnya.Sampai saat ini sudah 90 kali dirinya mendonorkan darah kepada orang-orang yang membutuhkan.
Langkah kemanusian dari sosok yang sederhana itulah akhirnya gubernur Jawa Tengah memberikan penghargaan dua kali yaiyu pada donor ke 50 dan donor darah ke 75.
"Saya akan sumbangkan darah saya apabila ada orang yang membutuhkan sewaktu-waktu.Hidup ini perlu tolong menolong demi kemanusiaan,"katanya merendah.(suparno gusno)